Untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa secara langsung mengenai bahan bangunan khususnya bahan penutup atap, pada tanggal 20 Desember 2017 telah dilangsungkan kuliah umum oleh PT. Maha Niaga Lestari di Pontianak mengenai produk-produk yang didistribusikannya; yaitu GAF roofting dan kulit batu. GAF roofting merupakan atap aspal dengan sistem 3 taps yang bernilai lebih efisien dan ekonomis. Selain itu, GAF juga mempunyai tekstur yang menampilkan kedalaman dimensi gelap terang sehingga memperindah tampilan eksterior rumah. Kuliah umum ini diinisiasi oleh para tim pengajar dari mata kuliah bahan bangunan dan studio perancangan bangunan II yang diselenggarakan bertempat di aula utama Fakultas Teknik. Dengan adanya kuliah umum ini, diharapkan wawasan mahasiswa terhadap perkembangan produk arsitektural terus meningkat.